Regenerasi Cakram Bawang Putih Varietas Tawangmangu Baru Secara In Vitro

Authors

  • Muhammad Fadhil Rahman
  • Aulia Floribunda Harp
  • Agus Purwito
  • Ali Husni
  • Kristianto Nugroho
  • Mia Kosmiatin

Keywords:

allium sativum l, regenerasi, tawan, tawangmangu baru, invitro

Abstract

Bawang putih (Allium sativum L.) merupakan tanaman hortikultura yang penting di Indonesia sebagai bumbu masakan dan sebagai tanaman obat. Salah satu kultivar lokal terbaik yaitu Tawangmangu Baru yang memiliki umbi besar-besar dan pertumbuhannya bagus, sehingga sangat baik untuk diperbanyak. Penelitian ini bertujuan mengetahui jenis eksplan dan formula media terbaik untuk memperbanyak bawang putih kultivar Tawangmangu Baru secara in vitro. Bahan tanam yang digunakan berupa eksplan cakram bawang putih varietas Tawangmangu Baru yang sudah disterilisasi. Rancangan yang digunakan yaitu rancangan acak lengkap dengan 5 ulangan. Perlakuan yang diuji adalah jenis eksplan dan formula media. Jenis eksplan yang diuji adalah cakram yang dipotong secara horizontal dan vertikal, sementara formula media yang diuji adalah media T3 dan T4. Pengamatan dilakukan terhadap waktu tumbuh tunas, jumlah tunas, tinggi tunas, dan jumlah daun pada eksplan bawang putih. Hasil penelitian menunjukkan bahwa formulasi media pertumbuhan terbaik yaitu T3 (MS + NAA 0,1 ml L-1 + kinetin 1,5 ml L-1 + Casein hydrolysate 0,25 g L-1) dengan cakram yang dipotong secara vertikal menghasilkan waktu inisiasi tunas tercepat 3 HST, rataan jumlah tunas (2,77), tinggi tunas (3,95 cm), dan jumlah daun (4,13 helai). Jenis eksplan cakram yang dipotong secara vertikal memberikan hasil yang berbeda nyata dengan eksplan yang dipotong secara horizontal.

Kata Kunci : allium sativum l., regenerasi, tawangmangu baru, in vitro

Downloads

Published

2023-12-27